Science Class ASC merupakan agenda rutin PSDM ASC yang bertujuan untuk mengasah kompetensi dan profesionalisme para anggota ASC. Science Class kali ini diadakan pada 1-2 Desember 2011 di ruang 105 FTP UGM. Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan para anggota ASC dapat mencapai standar mutu kader yang diharapkan. Kompeten, Profesional, Kontributif.
Agritech Study Club (ASC) adalah kelompok studi di lingkungan Fakultas Teknologi Pertanian yang bergerak di bidang akademis dengan mengkaji, meneliti, dan mengembangkan keilmuan Teknologi Pertanian secara interdisipliner yang mengedepankan aspek moralitas manusia sebagai Makhluk Tuhan Yang Maha Esa.
ASC merupakan wadah bagi mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian untuk mengoptimalkan segala potensi keilmuan serta wadah yang mampu menjembatani kehidupan kampus dengan kehidupan masyarakat dengan program-program aplikatif yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
0 komentar:
Posting Komentar